Jumat, 20 Agustus 2021

SDN Mulyorejo II Kerjasama Dengan Pihak Kesehatan Pelaksanaan Pemeriksaan Kebersihan Telinga kelas 1

 

Bojonegooro, 04 Agustus 2021.
Layaknya orang dewasa, telinga anak juga dapat menghasilkan kotoran alias serumen. Benda lengket berwarna cokelat kekuningan yang ada di liang telinga tersebut kerap menimbulkan bau tak sedap. Lantas, bagaimana cara membersihkan telinga anak yang tepat? Perlu Anda tahu, serumen itu sendiri sebenarnya berfungsi untuk melindungi kesehatan telinga. Ini karena serumen dapat mencegah kotoran, debu atau partikel-partikel dari luar untuk masuk ke dalam liang telinga dan mengancam fungsi pendengaran. Selain itu, serumen juga dapat mencegah serangga-serangga kecil untuk merangkak masuk ke dalam telinga, lho! Umumnya, serumen akan mengering lalu bergerak keluar dari telinga dengan bantuan silia. Karena itu, sebenarnya tanpa melakukan tindakan khusus, kotoran telinga dapat keluar dengan sendirinya. Meski demikian, merawat kebersihan telinga anak tetap harus dilakukan. karena banyak nya siswa dan orang tua siswa yang kurang peduli terhadap kebersihan dan kesehatan telinga pada anak maka pihak sekolah mengadakan kerjasama terhadap pihak kesehatan/ PUSKESMAS sekitar guna untuk memeriksa kebersihan dan kesehatan telinga anak. kenapa kita harus menjaga kesehatan dan kebersihan telinga kita? karena untuk menghindari terjadinya penyakit yang disebabkan oleh kotoran telinga salah satunya Infeksi telinga. Infeksi telinga terjadi ketika kuman masuk dan menginfeksi telinga. Kondisi ini bisa terjadi pada telinga luar, telinga tengah, maupun telinga bagian dalam. Gejala infeksi telinga dapat berupa nyeri telinga, gangguan pendengaran, demam, atau keluar cairan dari telinga. Dalam menentukan diagnosis, dokter THT akan melakukan pemeriksaan fisik pada telinga, hidung, dan tenggorokan. Saat menilai kondisi telinga, dokter akan menggunakan alat yang disebut otoskop. Umumnya, infeksi telinga ringan dapat sembuh dengan sendirinya. Namun jika tidak kunjung membaik, dokter akan meresepkan antibiotik atau melakukan irigasi telinga dan pengeluaran cairan dalam telinga yang meradang. semoga dengan sekolah mengadakan kerjasama dengan pihak kesehatan bisa menciptakan siswa sisi yang sehat dan terhindar dari penyakit.